Resep Apple Pie MCD (PIE APEL).
Kamu dapat dengan mudah membuat Resep Apple Pie MCD (PIE APEL) menggunakan 16 bahan dan 11 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Resep Apple Pie MCD (PIE APEL) :
- Bahan isi:.
- 3 buah apel hijau (apel Malang).
- 1 sdt kayu manis bubuk (bisa ditambah kalau kurang mantap).
- 1/2 sdt garam.
- 1 sdm gula merah.
- 2 sdm gula pasir.
- 1 sdm perasan air lemon.
- 2 sdm maizena yang dilarutkan dengan 1 sdm air.
- 1 sdm margarin.
- 1/2 gelas air.
- Bahan kulit :.
- 250 g tepung terigu protein sedang.
- 1 sdm garam.
- 1 sdm gula.
- 4 sdm margarin / mentega.
- 3 sdm minyak sayur.
Langkah-langkah untuk membuat Resep Apple Pie MCD (PIE APEL) :
- Siapkan semua bahan.
- Cuci apel dan potong dadu kecil..
- Pertama kita buat isian apel. Masukkan margarin ke teflon lalu masukkan apel. Tambahkan gula merah, gula pasir, garam, dan kayu manis bubuk. Aduk rata. Masukkan air sedikit demi sedikit. Tambahkan maizena yang sudah dicampur sedikit air. Aduk hingga mengental. Matikan api..
- Sisihkan isian pie hingga dingin lalu masukkan ke kulkas..
- Beralih ke kulit pie, masukkan semua adonan ke sebuah wadah. aduk sampai kalis. Istirahatkan adonan selama 15 - 30 menit dengan kain penutup / plastik..
- Setelah itu, buka penutup dan pipihkan adonan lalu bentuk menjadi beberapa persegi..
- Ambil satu adonan persegi lalu isi. Lipat menjadi dua bagian. Begitu seterusnya..
- Tekan pinggiran pie dengan garpu mengeliling agar pie semakin cantik..
- (boleh dilewati) masukkan adonan kedalam kulkas 10 menit..
- Goreng dengan api kecil hingga golden brown..
- Tiriskan dan sajikan..